Perusahaan yang bergerak dibidang
IT menurut pengamatan saya yaitu PT XLAxiata Tbk (dahulu PT Excelcomindo Pratama Tbk), atau disingkat XL, adalah sebuah perusahaan operator
telekomunikasi seluler di Indonesia. XL mulai beroperasi secara
komersial pada tanggal 8 Oktober 1996,
dan merupakan perusahaan swasta pertama yang menyediakan layanan telepon
seluler di Indonesia.
PT. XL AXIATA didirikan pada tahun 1995 sebagai wujud semangat
inovasi untuk mengembangkan telekomunikasi Indonesia yang terdepan. Untuk
mencapai visi tersebut, PT. XL AXIATA terus memacu pertumbuhan jaringan
telekomunikasi di seluruh penjuru Indonesia secara pesat sekaligus
memberdayakan masyarakat. PT. XL AXIATA menjadi pelopor untuk berbagai
teknologi telekomunikasi selular di Indonesia, termasuk yang pertama
meluncurkan layanan roaming internasional dan layanan 3G di Indonesia. PT. XL
AXIATA merupakan operator yang pertama kali melakukan ujicoba teknologi
jaringan pita lebar LTE. Di kawasan Asia, PT. XL AXIATA menjadi pelopor
penggunaan energi terbarukan untuk menara-menara Base Transceiver Station
(BTS). Keunggulan produk dan layanannya menjadikan PT. XL AXIATA sebagai
pilihan utama pelanggan di seluruh Indonesia.